Skip to content
  • CICIL Barang
  • CICIL Uang Kuliah
  • CICIL Jobs
  • Student Ambassador
Menu
  • CICIL Barang
  • CICIL Uang Kuliah
  • CICIL Jobs
  • Student Ambassador

Pojok Seru Mahasiswa Indonesia

Kunjungi CICIL
  • Beranda
  • Info CICIL
    • Press Release
    • Promo
    • Event
    • Merchant
  • Ambassador Corner
    • Story
    • Tips & Tricks
  • Campus Life
    • Cerita Mahasiswa
    • Biaya Kuliah
    • Life Hacks
  • Inspirasi
    • Trivia
    • Investasi
    • Manajemen Keuangan
    • Bisnis
Menu
  • Beranda
  • Info CICIL
    • Press Release
    • Promo
    • Event
    • Merchant
  • Ambassador Corner
    • Story
    • Tips & Tricks
  • Campus Life
    • Cerita Mahasiswa
    • Biaya Kuliah
    • Life Hacks
  • Inspirasi
    • Trivia
    • Investasi
    • Manajemen Keuangan
    • Bisnis
Created with sketchtool.
Search
Search
Created with sketchtool.
  • Beranda
  • Info CICIL
    • Press Release
    • Event
    • Promo
    • Merchant
  • Ambassador Corner
    • Story
    • Tips & Tricks
  • Campus Life
    • Biaya Kuliah
    • Life Hacks
    • Cerita Mahasiswa
  • Inspirasi
    • Trivia
    • Investasi
    • Manajemen Keuangan
    • Bisnis
Menu
  • Beranda
  • Info CICIL
    • Press Release
    • Event
    • Promo
    • Merchant
  • Ambassador Corner
    • Story
    • Tips & Tricks
  • Campus Life
    • Biaya Kuliah
    • Life Hacks
    • Cerita Mahasiswa
  • Inspirasi
    • Trivia
    • Investasi
    • Manajemen Keuangan
    • Bisnis
  • CICIL Barang
  • CICIL Uang Kuliah
  • CICIL Jobs
  • Student Ambassador
Menu
  • CICIL Barang
  • CICIL Uang Kuliah
  • CICIL Jobs
  • Student Ambassador
Menu
Beranda > Campus Life
Campus Life

25 April 2021

7 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Unik di Indonesia

Tahun ajaran baru udah dimulai nih! Buat para calon mahasiswa baru (maba), gimana proses pendaftaran dan penerimaan di kampus pilihan kamu? Semoga semuanya berjalan lancar ya! Ngomong-ngomong soal mahasiswa baru, selain cari info tentang jurusan dan mata kuliah (matkul) yang bakal dipelajari, kamu sebagai maba juga perlu tahu tentang Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang dimiliki oleh kampus pilihanmu.

 

Karena kehidupan perkuliahan bukan cuma soal IPK dan organisasi, kamu juga perlu mengembangkan skill lain di luar matkul dan menyalurkan bakat minat dengan ikut UKM di kampus. Melalui UKM ini kamu juga bisa belajar bagaimana rasanya mengurus sebuah unit kegiatan.

 

Biasanya, masing-masing kampus udah menyediakan UKM yang beragam dan dibedakan berdasarkan jenisnya, seperti kerohanian, olahraga, kesenian, dan lainnya.

 

Kira-kira kamu bakalan ikut UKM apa nih, Sobat CICIL?

 

Kebetulan banget, karena kali ini CICIL akan kasih tau kamu info menarik tentang UKM unik dan anti-mainstream yang ada di beberapa universitas di Indonesia. Siapa tahu aja kan kamu tertarik untuk daftar menjadi anggota dari UKM-UKM ini?

 

 

1. Balon Kata – Telkom University

Kalau lihat dari judulnya, bisa nebak nggak UKM ini punya kegiatan kayak apa? Meniup balon? Atau merangkai kata? Bukan itu ya, Sobat. UKM Balon Kata punya Telkom University ini adalah UKM yang bergerak di bidang komik dan segala kegiatan yang ada sangkut pautnya dengan komik seperti pembuatan comic strip. Ketika kamu membaca komik, pasti ada dialog yang ada di dalam “balon-balon kata”. Nah, itu dia asal dari nama UKM ini.

 

UKM Balon Kata memiliki rutinitas kegiatan seperti kelas dan mentoring di mana para anggota akan dibina dan diberikan materi seputar proses membuat komik yang baik. Kamu punya bakat menggambar dan hobi baca komik? Ingin juga masuk Telkom University? Nah, UKM Balon Kata bisa jadi pilihan untuk menyalurkan minat yang kamu punya.

 

Kamu bisa kepoin info lebih lanjut di Instagram mereka ya.

 

 

2. Kelompok Studi Pasar Modal – UPN Veteran Jakarta

Melek literasi tentang finansial memang penting bagi mahasiswa, karena finansial adalah salah satu aspek penting agar bisa terus bertahan hidup. Selain menabung, mahasiswa juga bisa menginvestasikan dana ke pasar modal. Tapi masalahnya, akses untuk belajar mengenai investasi dan pasar modal itu nggak gampang, meskipun ada banyak sumber informasi yang ada.

 

Makanya, Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) ini hadir untuk memfasilitasi mahasiswa-mahasiswi yang mau belajar mengenai pasar modal dan investasi. KSPM UPN Veteran Jakarta bertujuan untuk menjadi pusat edukasi dan informasi tentang pasar modal melalui pembelajaran dan praktik langsung di lapangan. Dengan begitu, kalau kamu join UKM ini, kamum pun bisa menaikkan kompetensi kamu di bidang pasar modal.

 

Kamu bisa cek akun Instagram KSPM UPN Veteran Jakarta di sini untuk tahu info-info literasi tentang pasar modal.

 

 

3. ITS Astronomy Club – ITS

Alam semesta memang nggak pernah habisnya punya rahasia yang menunggu untuk dikuak dan ditelusuri. Gimana sih alam semesta ini diciptakan? Apa aja perilaku benda langit, bumi, dan planet lainnya? Fenomena angkasa apa yang ada di tahun 2021 ini?

 

Nah kalau kamu punya rasa penasaran seperti pertanyaan-pertanyaan tersebut, Institut Teknologi Sepuluh Nopember atau ITS punya ITS Astronomy Club yang menjadi wadah untuk mahasiswa seperti kamu. UKM ini memiliki program kegiatan yang berkaitan dengan astronomi, seperti meningkatkan literasi soal alam semesta dan fenomena-fenomenanya. Eits, tapi kamu nggak bakal belajar tentang zodiak di sini, ya!

 

Langsung aja cek Instagram ITS Astronomy Club di sini ya buat kamu mahasiswa yang suka astronomi.

 

 

4. UKM Bridge – Universitas Airlangga

Bridge adalah olahraga permainan yang menggunakan kartu di mana pemainnya menggunakan strategi dan taktik untuk memainkannya. Nah, Universitas Airlangga punya UKM yang bernama Airlangga Bridge Club buat mahasiswa yang bisa bermain dan ingin belajar memainkan bridge.

 

Permainan bridge memang butuh strategi dan taktik serta pemahaman kompleks ketika mempelajarinya. Jadinya, selain bertanding dengan sesama anggota Airlangga bridge Club, program kerja dari UKM ini adalah mentoring dan pembelajaran tentang bridge. Bermain bridge dapat meningkatkan kemampuan logika, daya ingat, dan intuisi dengan berpikir positif dan analitis, lho.

 

Tertarik? Kepoin serunya kegiatan mereka di sini.

 

 

5. Peduli Difabel – Universitas Gadjah Mada

Di samping UKM pada bidang kreatif, sains, dan olahraga yang ada di atas, ada juga lho UKM yang berfokus ke bidang sosial. Contohnya seperti Student Activity Unit of Difable Care Universitas Gadjah Mada (SAUDC UGM) atau biasa dikenal juga sebagai Peduli Difabel.

 

Seperti namanya, UKM ini adalah wadah bagi mahasiswa difabel dan non-difabel untuk meningkatkan kepedulian kepada penyandang disabilitas. Selain itu, UKM Peduli Difabel bertujuan sebagai penampung aspirasi, pemberi motivasi, dan memperjuangkan isu-isu serta hak-hak aksesibilitas difabel di UGM.

 

Untuk mencapai tujuan tersebut, UKM Peduli Difabel memiliki beberapa kegiatan sosial seru, seperti seminar nasional, kunjungan ke Sekolah Luar Biasa (SLB), penelitian sosial, dan pembelajaran Bahasa Isyarat.

 

Tertarik untuk gabung UKM ini kalau lolos seleksi kuliah di UGM? Kamu bisa follow Twitter mereka di sini, ya!

 

 

6. Soedirman eSports – Universitas Jenderal Soedirman

Ada juga nih UKM olahraga tanpa keringetan seperti catur dan bridge, yaitu eSports! Main game itu nggak melulu membawa dampak negatif. Buktinya sekarang eSports juga udah jadi salah satu cabang olahraga di olimpiade. Begitu pula dengan Soedirman eSports yang menunjukkan berbagai prestasi di bidangnya sebagai pembuktian kalau main game itu berpotensi dan bisa menghasilkan keuntungan juga.

 

Soedirman eSports membedakan kategori game yang dimainkan menjadi dua, yaitu game handphone seperti Mobile Legends, AoV, Battleground Mobile, dan game komputer seperti Dota, League of Legends, Point Blank, dan Battleground versi komputer.

 

Kamu doyan main game yang disebutkan di atas? Persiapkan dirimu buat lolos ke Unsoed ya!

 

 

7. Tim Peduli AIDS – Universitas Katolik Atma Jaya

Satu lagi UKM di bidang sosial yaitu Tim Peduli AIDS (TPA) dari Universitas Atma Jaya. TPA memiliki moto “More than care”, yang berarti TPA akan terus berusaha untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya mahasiswa-mahasiswi Atma Jaya mengenai HIV & AIDS.

 

Untuk menumbuhkan rasa kepedulian mengenai HIV & AIDS, Tim Peduli AIDS Atma Jaya punya segudang kegiatan seru seperti penyuluhan rutin ke sekolah-sekolah dan rumah penduduk, serta kunjungan ilmiah dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Setahun sekali pada peringatan hari AIDS sedunia, TPA Atma Jaya juga selalu mengadakan talkshow dan runtutan acara seru lainnya.

 

Kamu bisa cek Instagram mereka di sini untuk tahu literasi tentang HIV dan AIDS serta kegiatan seru lainnya, ya.

 

 

Itulah tujuh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang unik dan anti-mainstream di beberapa universitas yang ada di Indonesia. Udah makin termotivasi untuk lolos di kampus impianmu di atas belum?

Lihat Komentar
Posting Terkait
memulai investasi tidak harus sesudah bekerja, ini dia tips investasi untuk mahasiswa
Inspirasi

19 July 2020

Investasi untuk Mahasiswa? Ketahui Hal ini Terlebih Dahulu!

tips untuk mahasiswa dalam menjalani perkuliahan new normal
Campus Life

15 November 2020

10 Persiapan Menghadapi Perkuliahan New Normal

Inspirasi

23 June 2021

Tips Menghemat Uang Ala Mahasiswa Selama Pandemi

Komentar

Tidak ada komentar saat ini.

Leave a Comment Cancel Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ke Atas

Level 23, Penthouse Plaza Marein
Jalan Jend Sudirman Kav 76-78
Jakarta 12910

Facebook
Twitter
Instagram
Youtube

CICIL adalah platform pembiayaan
khusus mahasiswa yang telah terdaftar
dan diawasi oleh OJK

Info CICIL

  • Event
  • Merchant
  • Press Release
  • Promo
Menu
  • Event
  • Merchant
  • Press Release
  • Promo

Ambassador Corner

  • Story
  • Tips & Tricks
Menu
  • Story
  • Tips & Tricks

Campus Life

  • Biaya Kuliah
  • Life Hacks
  • Cerita Mahasiswa
Menu
  • Biaya Kuliah
  • Life Hacks
  • Cerita Mahasiswa

Inspirasi

  • Trivia
  • Investasi
  • Manajemen Keuangan
  • Bisnis
Menu
  • Trivia
  • Investasi
  • Manajemen Keuangan
  • Bisnis
Copyright © 2022 PT CICIL SOLUSI MITRA TEKNOLOGI
Ke Atas

CICIL adalah platform pembiayaan khusus mahasiswa yang telah terdaftar dan diawasi oleh OJK

Copyright © 2022 PT CICIL SOLUSI MITRA TEKNOLOGI ver. 3.8.5

Kunjungi laman CICIL

Bagikan Halaman Ini

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp